Malang, Jatim This Week – Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Budi Hermanto (Buher) bersama beberapa komandan dari kesatuan TNI dari AD,AU dan AL wilayah Kota Malang. Menggelar olahraga bersama bertempat di Lapangan Upacara Brawijaya Rampal Kota Malang , Jum’at (19/05/2023).
Tampak hadir dalam kegiatan sinergitas Polri TNI antara lain Danrem 083/Bdj Kol Inf Gogor, Dandim 0833/Kota Malang Letkol Kav. La Heru Wibowo Sofa.
Olahraga bersama yang dirangkai dengan jalan sehat ini dalam rangka jelang HUT ke-77 Bhayangkara yang diperingati setiap tanggal 1 Juli dan diikuti ratusan anggota Polresta Malang Kota dan TNI.
Dengan penuh rasa kebersamaan berbaur menjadi satu kesatuan yang utuh sebagai simbol eratnya hubungan TNI Polri yang selama ini terjalin dengan baik khususnya di wilayah hukum Polresta Malang Kota.
Seperti disampaikan Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Buher, giat olahraga bersama ini digelar secara serentak menindaklanjuti arahan dari bapak Kapolda Jatim Irjen Pol Toni Harmanto yang juga digelar oleh seluruh kepolisian wilayah Polda Jatim.
“Tujuan utama dari giat ini adalah disamping untuk meningkatkan kekompakan dan menjaga sinergitas TNI Polri yang selama ini terjalin dengan baik. Giat ini juga dalam rangka menyambut peringatan HUT ke-77 Bhayangkara 1 Juli mendatang,” ujarnya .
Lanjutnya,dengan mengusung tema “Melalui Olahraga Bersama, Kita Tingkatkan Sinergitas TNI-Polri untuk Mewujudkan Kondusifitas Kamdagri dalam mengawal tahun Politik 2024” , kita berharap terjalin sinergitas dalam setiap kegiatan apapun dan sampai kapanpun,” ungkapnya. (aril/adi)